Selasa, 03 Maret 2015

Tips merawat peralatan dapur yang terbuat dari bahan kayu



Kerajinan Batok Kelapa
Photo: http://bahan-membuat.com/kerajinan-batok-kelapa

            Pada umumnya sebuah dapur  pasti memiliki peralatan yang terbuat dari kayu, bambu atau batok kelapa. Misalnya saja berupa talenan, mangkuk, gelas, sendok sayur, centong nasi, spatula,dll. Untuk merawat peralatan yang terbuat dari kayu sebaiknya sedikit kita bedakan dengan peralatan dapur dari bahan lainnya.
            Berikut beberapa tips agar peralatan dapur yang berbahan kayu atau bambu bisa awet dan terjaga kualitas kebersihannya :
·         Untuk peralatan masak yang terbuat dari kayu namun tidak glossy atau tidak divernis, sebaiknya dibersihkan dengan menggunakan larutan lemon. Gosok telenan dengan irisan lemon sampai dirasa cukup bersih. Kemudian digosok dengan sabut kelapa. Bilas dengan air. 
·         Untuk telenan yang digunakan memasak daging, sebaiknya dikerik lebih dulu permukaannya dengan pisau. Kemudian digosok dengan irisan lemon dan dibersihkan dengan sabut kelapa. Lalu dibilas dengan air. 
·         Untuk peralatan dari kayu yang sifatnya glossy atau menggunakan vernis,sebaiknya dibersihkan menggunakan sponge atau kain yang permukaannya halus,bisa menggunakan campuran sabun dan lemon untuk mencucinya.
·         Jangan merendam peralatan masak dari kayu karena bisa mempengaruhi bau dari peralatan masak itu sendiri. Selain itu beberapa peralatan kayu bisa mudah retak jika sering direndam.
·         Setelah mencuci peralatan dapur berbahan kayu atau bambu,segera keringkan dengan di lap dan selanjutnya diangin-anginkan. Sebab jika dibiarkan dalam keadaan basah akan memudahkan bakteri menempel dan tidak menutup kemungkinan bisa menimbulkan jamur.
·         Jika ingin menjaga peralatan dapur dari kayu atau bambu selalu tampak glossy ,bisa gunakan larutan lemon yang dicampur dengan minyak zaitun light.
Photo: http://nyayusitiainunkamilaputri07.blogspot.com/2013/02/alat-alat-dapur-unik.html
Peralatan dapur yang bersih juga menentukan kualitas makanan kita, jadi sebaiknya kita memperhatikan bagaimana merawat sesuai bahan pembuatnya. Selain agar kita aman dari bahan kimia berbahaya juga agar menjaga keawetan peralatan tersebut.

Sumber:
Segudang Tips Praktis Masalah-masalah Harian, Imam Wahyu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar